Feeds:
Posts
Comments

Posts Tagged ‘Motivasi’


Merunut postingan fini tentang pertanyaan dalam psikotes yang pernah dia hadapi, ada satu pertanyaan mengenai masalah integritas diri, Menurut kamus besar bahasa Indonesia integritas adalah mutu, sifat, atau keadaan yang menunjukkan kesatuan yang utuh sehingga memiliki potensi dan kemampuan yang memancarkan kewibawaan dan kejujuran. nah hubungannya dengan saya adalah Fini akhirnya mempertaruhkan integritas dirinya, untuk mengakui apa yang selama ini saya gembar – gemborkan ke khalayak ramai (mau tau apa yang diakuinya silahkan baca postingan fini di sini)

Kenapa saya gembar – gemborkan karena dengan tingkat kepercayaan diri seseorang yang sudah menapaki level yang teramat sangat kronis, apapun bisa terjadi, saya tidak menganjurkan hal ini untuk orang banyak, karena hanya orang – orang tertentulah yang dapat melakukan ini, jadi menurut saya adalah tumbuhkanlah rasa percaya diri sendiri itu pada diri anda, niscaya dengan tingkat kepercayaan diri yang tinggi, anda akan dapat mengarungi kehidupan ini dengan lepas tanpa beban, optimis. Meskipun banyak orang yang menentang dan tidak mengakuinya, tapi jika ada sendiri yang mengakuinya itu sudah merupakan nilai tersendiri bagi anda karena anda telah percaya pada diri anda sendiri, jangan takut untuk dinilai sebagai kebohongan publik, karena andalah yang tahu diri anda sendiri

Kalau memang kepercayaan diri anda berlebihan, anda tinggal maintain saja, sampai dimana kemampuan anda, apakah anda masih di zona nyaman anda atau anda mau break the limit. yah sekali lagi saya tekankan bahwa kepercayaan diri hanya anda yang bisa membuatnya, karena kalo anda tidak mempercayai diri anda sendiri, siapa lagi yang akan percaya kepada anda !

Salam KemaJuan

*Berlagak seperti seorang motivator

Disclaimer : postingan ini hanya tanggapan saja tidak ada maksud lain, hehehe dibuatnya dalam keadaan kepala pusing, hidung meler, mata kunang – kunang, sakit perut, badan pegel….. hayah diborong semua 😛

Read Full Post »